Service Mesin Kopi | Servis Mesin Kopi, Bergaransi Dalam Perbaikan

 Service mesin Kopi Secara Rutin Penting Untuk Memperpanjang Umur Mesin



Service mesin kopi perlu di lakukan penjadwalan rutin sehingga kerusakan dapat  di antisipasi. Masing – masing umur dari sparepart juga perlu diperhatikan, ada beberapa parts yang memang perlu disetel ulang, dibersihkan dan atau diganti dengan yang baru. Semisal pada penggunaan  grease untuk perawatan brewing chamber dan valve selang. Kemudian pengecekkan elektrikan dan pembersihan pada drawer ampas kopi. Terkadang hal sepele seperti ini sering banget lupa namun bias mempengaruhi juga.

Berapa lamakah  sebaiknya dilakukan perawatan rutin ? Kami menyarankan perawatan dilakukan paling sedikit 2 – 3 bulan sekali, ini bias dilakukan sendiri juga, misalnya untuk mesin automatic, rajin - rajin  deh descaling biar terhindar dari kapur air yang mengendap dan mengeras, lambat laun bisa bikin saluran pressure air yang lubangnya lebih kecil dari lubang jarum menjadi mampet.

Bagian apa saja yang perlu perawatan rutin?

Bagian yang menurut teknisi ahli kami sangat perlu diperhatikan adalah :

-       Kestabilan dan kesesuaian tegangan listrik

-   Penggunaan mesin sesuai kapasitas (tidak boleh lebih dari kapasitas yang dianjurkan) pada mesin espresso bean to cup / mesin cappucinno  hal ini sangat perlu dijaga karena terbatasnya kapasitas brewing machine.

-  Perhatikan kapasitas pada masing masing bagian, pengisian air jangan sampai kosong misalnya, pembersihan brew chamber, pembersihan deck drawer pada mesin kopi otomatis

Banyak sekali pelanggan yang menggunakan jasa service mesin kopi yang kami temui dalam kondisi rusak parah sampai pada kondisi mesin yang tidak bisa dihidupkan.

Penanganan sederhana yang bisa Kamu lakukan untuk service mesin kopi mu sendiri

Pertama observasi terlebih dahulu kerusakan apa yang dialami mesin kopi Anda

1.    Apakah adanya kebocoran ? Perhatikan dahulu pipa /valveapa ada yang tidak terpasang denga benar.

2.    Mesin tidak menghasilkan air panas ? Kemungkinan boiler mengalami kerusakan.

3. Mesin dalam keadaan tidak menyala, masalah kelistrikan atau modul yang rusak kamu bisa memperhatikan tegangan listrik pada kedai kopimu.

4.    Brewing mesin pada Mesin kopi otomatis tidak mau bekerja.

5.    Air tidak keluar pada mesin kopi.

 

Mandiri Mesin Usaha menerima jasa service mesin kopi dan grinder kopi dating ketempat Kamu.

Pilihan lokasi service mesin kopi untuk wilayah Bogor, Depok, Jakarta dan area sekitarnya.

Service Mesin Kopi dan Grinder Kopi di Bogor

 

Kami menerima service mesin kopi untuk para Pelanggan yang berada di Bogor, teknisi kami sudah berpengalaman puluhan tahun, kamu juga bisa dating ke lokasi workshop kami yang berda di bogor. Silahkan menghubungi dengan mengklik tombol dibawah ini, kamu akan di hubungkan langsung ke whatsapp teknisi kami di bogor.

 




Service Mesin Kopi dan Grinder di Jakarta

Untuk kamu yang berada di wilayah Jakarta, depok, bogor, tangerang, bekasi dan sekitarnya kamu bisa menghubungi teknisi mesin di area wilayah Jakarta. Silahkan menghubungi dengan mengklik tombol di bawah ini, kamu akan di hubungkan langsung ke whatsapp teknisi kami di Jakarta.



Berapa biaya service mesin kopi dan grinder kopi ?

Perbaikan kami kategorikan menjadi 3 jenis biaya :

1.    Biaya kunjungan teknisi / transport (tergantung dari tempat jarak teknisi terdekat)

2.    Biaya jasa perbaikan (ringan, sedang, berat)

3.    Biaya sparepart (tergantung jenis, dan merek mesin)

Tanpa khawatir Mandiri Mesin Usaha memberikan garansi perbaikan dan sparepart (tergantung dengan merek dan jenis sparepart)

Apakah service bergaransi?

Tentu ! Kami memberikan garansi dengan kerusakan yang sama. Tergantung dengan kerusakan dan jenis mesin kopinya.

Tanyakan kepada CS service mesin Mandirimesinusaha.com untuk keterangan lebih lanjut.

Berapa biaya perbaikan mesin kopi?

Biaya terbagi menjadi 3 komponen :

1.    Biaya transport PP teknisi (apabila service di lakukan dirumah) dihitung dari aplikasi gojek atau grab

2.    Biaya pengecekan, apabila dikerjakan ditempat, kemudian perbaikan ringan, sedang, atau berat.

 

Tanyakan kembali seputar biaya ringa, sedang dan berat ke CS Service Mesin ya.

 

3.    Biaya sparepart, tergantung jenis mesin, merk dan ketersediaan sparepart di supplier atau importer.